Koma

Menutup mata, yang...
Mendengar suara, tak...
Mencium aroma, Akan...

Ilalang pagi,
Jingga Sore,
Malam, Pekat
Waktu Mencekat...

Tak salah, hanya..
Bukan Bercanda, cuma...
Merasakan Hidup..
Mati rasa..


Tertawa, tak bahagia.
Memandang, pikiran mengawang..
Berat, tak tampak..
Mulai redup..

Senyum, Baiklah
Maaf, Tak mungkin
Lupakan, Apalah...
Terimakasih, Lupakan..

Atas memiliki kuasa,
Bawah kehabisan oksigen menderita..
Atas seenaknya,
Bawah merasakan proses semuanya..

Langit, Jalanan..
Tak Bertuan..
Miskin rindu..
Lelah tak berujung.


Meraung, tak bersuara.
Terisak, tak nampak
Kesal,


Tanda koma yang tak bertemu titik.

Komentar

Postingan populer dari blog ini

REVIEW BY MAMAK PART 2: SLOW COOKER BABY SAFE LB-007

Jakarta dan Tanda Koma

FILM SERI YANG MEMBUAT HARI GUE BERSERI-SERI PART 1