Postingan

Menampilkan postingan dari Maret, 2017

Jati Diri

Bukan mereka yang tak ramah, Hanya aku yang menjaga jarak.. Bukan mereka yang lupakan, Hanya aku yang putuskan tak terlibat lagi.. Bukan mereka yang terlalu mewah, Hanya aku yang setia dalam kesederhanaan.. Bukan mereka yang tak peduli, Hanya aku yang tak ambil pusing.. Mereka yang normal, Aku yang caru batu untuk ditelan. Mereka yang bahagia, Aku yang berpihak pada sementara.. Mereka yang berjalan sesuai aturan, Aku yang lari dari putaran,keluar barisan menikmati kesendirian. Aku...merasa nyaman, saat dunia tak melihatku. Saat hujan melewatkanku.. Saat malam menenggelamkanku, dalam mimpi-mimpi sendiri yang tak kaku, bebas tanpa siapapun yang mengguru, memburu...

Penyesalan

Sembab mata, membuyarkan ketulusan. Rungsing curiga mengenyahkan keikhlasan. Buruk sangka tambah memoles luka lama. Hingga terkadang yang indah terlewatkan, yang baik diacuhkan. Sibuk egois dan merasa paling dinamis. Padahal hanya menimbun pemakluman yang tak agamis. Kemana seharusnya kaki melangkah? Jika Tuhan menyuruhmu tak melulu percaya logika. Semua sudah jelas akan firmanNya. Bahwa semesta menyuruhmu untuk tunduk dan patuh padaNya. Tak usah tanya mengapa, dan jangan pernah berpikiran bagaimana. Sebab waktu bukan kau yang punya kuasa, cinta lama dan cinta yang sebenarnya pelik terjejer menjadi realita. Tuhan sayang, hamba yang malang. Tersesat...dan kembalilah pulang, dengan jiwa yang lapang. "Tak kah kau sadari, ku kirimi malaikat dari jenismu sendiri?" Sedikit menyesal tak ada guna. Kerana lentera sudah terlanjur redup oleh dinginnya angin malam di purnama ke dua.

Rindu

Aku yang merindu, terpisah jarak antara pohon randu dan tandu berwarna abu-abu itu meninggalkan kaki lusuh, terasa haru. Aku yang merindu, terpaut jauh antara titik dan koma, melambung tinggi menuju kesempurnaan cerita, hampa dan nelangsa. Aku yang merindu, sesak dan terisak hanya kepalan mimpi-mimpi yang hampir rusak, terhempas dan mengerak. Aku yang merindu, yang terbelenggu antara dimensi waktu dan bandul gundu.